Kamu masih bingung soal kado untuk diberikan ke orang-orang terkasih kamu? Atau sebentar lagi ulang tahun sahabat terdekat tapi ide kado sudah habis? Kenapa tak coba beri kado dari kreasi decoupage?
Kamu yang hobi dengan kreasi decoupage, jangan hanya menghias barang pribadi untuk kepuasan sendiri saja. Coba memanfaatkan kelebihan kamu ini untuk menyayangi orang-orang terkasih. Contohnya dengan memberikan kado manis untuk teman, saudara atau keluarga kamu yang sedang berulangtahun atau sedang merayakan momen istimewa.
Ini dia kado cantik hasil kreasi decoupage yang bisa kamu terapkan untuk berbagai acara dan momen istimewa orang-orang terkasih kamu:
1. Peralatan Makan “Couple” untuk Kado Pernikahan
Peralatan makan yang cantik, akan lebih cantik lagi jika kamu coba hias dengan teknik decoupage. Coba hias peralatan makan polos dengan nama pasangan pengantin atau bisa juga ucapan selamat atas pernikahan. Dijamin hadiah pernikahan ini akan menimbulkan kesan yang manis dan hangat.
2. Menghiasi Foto Orang Tua Kamu yang Sedang Merayakan Anniversary Pernikahan Mereka
Setiap pasangan pasti punya foto pernikahan. Coba cari album pernikahan mereka, scan dan cetak ulang ke dalam bentuk yang lebih besar. Lalu hiasi latar belakang dan bingkai foto dengan decoupage. Ubah foto “jadul” pernikahan orang tua kamu menjadi karya seni unik dari decoupage sebagai kado spesial ulang tahun pernikahan mereka.
3. Tas dan Dompet Decoupage
Nah, untuk yang tidak punya budget membeli kado tas dan dompet branded untuk sahabat atau keluarga, kamu bisa akali dengan ide kado unik ini. Kamu bisa berkreasi membuat tas atau dompet dengan menggunakan teknik decoupage. Gunakan motif dan warna yang disukai oleh mereka yang berulang tahun agar kado kamu semakin berkesan di mata mereka.
4. Peralatan Makan Bayi yang Dihias dengan Decoupage untuk Acara Baby Shower Sahabat Tersayang
Siapa yang tidak ingin memberikan yang terbaik untuk sahabat sendiri? Apalagi jika ini momen kehamilan anak pertama mereka. Memberikan peralatan makan bayi memang sudah biasa, yang luar biasa adalah jika kamu menghiasnya dengan teknik decoupage. Gunakan warna lembut untuk menghiasnya, kalau bisa tulis langsung nama si calon bayi jika sudah ada.Tenang, kreasi decoupage tidak akan berbahaya untuk dipakai pada peralatan atau pernik bayi. Yang penting setelah selesai menghias, benda tersebut direndam di air panas, cuci dan bilas sampai bersih.
5. Bunga Unik Ala Decoupage untuk Merayakan Kelulusan Teman
Memberikan hadiah berupa bunga asli dan plastik untuk merayakan kelulusan adalah hal yang sudah biasa. Tapi bagaimana jika bunga tersebut ternyata adalah seni decoupage yang indah, super unik dan indah. Bunga yang dimaksud di sini bukan karangan atau buket bunga yang bisa diikat dan dibungkus dengan plastik bermotif cantik. Kamu bisa membuat obyek yang dihiasi dengan berbagai gambar bunga yang indah.
Caranya, pilih barang kesukaan temanmu, lalu hias dengan motif bunga. Atau, pilih hadiah yang unik seperti kipas plastik atau anyaman bambu polos, lalu hias dengan teknik decoupage bermotif bunga. Seakan-akan kamu seperti memberikan bunga sungguhan kepada teman! Kamu bisa bebas menggambarkan bunga apa saja bahkan yang tidak ada di toko bunga sekalipun.
6. Kotak dan Tempat Pensil Decoupage untuk Adik Kamu yang Juara Kelas
Kamu pasti bangga jika adik kamu bisa juara di sekolahnya, kan? Nah, tumpahkan rasa bangga kamu dengan memberikan kepadanya kotak atau tempat pensil baru yang kemudian kamu hias dengan teknik decoupage. Hiasi tempat pensil barunya dengan karakter kartun kesukaannya dan tulis inisial atau nama lengkap adikmu.
Baca juga : Ide Bisnis Menarik dari Hobi Decoupage