5 Profesi Baru yang Tercipta karena Kedatangan Era Digital

Reading time : 4 minutes

Waktu baca : 4 menit

Kemajuan teknologi yang sangat pesat tak hanya memberi banyak perubahan pada gaya hidup dan budaya, tapi juga lapangan kerja. Di era yang serba digital saat ini, banyak pekerjaan baru yang bermunculan.

Profesi-profesi baru ini tercipta agar perusahaan makin bisa makin beradaptasi dengan lingkungan dan tak ketinggalan akibat kemajuan teknologi yang maju dengan begitu cepatnya.

Kemajuan teknologi internet jadi salah satu faktor utama munculnya profesi-profesi baru berikut ini. Biarpun usia profesi ini dinilai masih baru, tapi banyak perusahaan yang berani membayar mahal, dan bahkan profesi “muda” ini siap jadi salah satu senjata utama perusahaan.

Ini dia 5 pekerjaan baru yang sekarang sedang “hot” dan bisa kamu lirik:

SEO Specialist

Berkutat dengan kata kunci demi sukses bisnis. Foto dari Pixabay

Mesin pencarian (search engine) adalah salah satu senjata utama strategi marketing digital banyak perusahaan, apalagi bagi mereka yang bergerak di bidang teknologi informasi dan menggunakan internet sebagai lapak utamanya.

SEO specialist bertugas membantu perusahaan menjadi nomor satu pada pencarian keyword tertentu di mesin pencarian (search engine). Keyword ini tentu saja berkaitan erat dengan bidang usaha perusahaan tersebut. Tampil menjadi yang terdepan pada hasil pencarian keyword akan membantu menaikkan traffic dan tentu saja penjualan.

Gaji SEO specialist:

Sebagai gambaran, di Indonesia gaji seorang SEO specialist pada level junior bisa mencapai sekitar Rp 5 juta hingga Rp 6 juta per bulan.

Web Content Writer

Menciptakan teks dan narasi yang menarik itu sungguh menantang dan menyenangkan. Foto dari rawpixel @ Unsplash

Bisa dibilang hampir semua perusahaan membutuhkan “content” atau materi isi.  Tentu saja profesio ini jadi semakin banyak dibutuhkan karena semua perusahaan yang eksis di dunia maya (baik di website atau di media sosial) akan membutuhkan content. Tak hanya portal media atau e-commerce, hampir bisa dibilang semua jenis perusahaan akan membutuhkan spesialis yang menangani content atau materi.  Jasa content writer dibutuhkan untuk membuat tulisan, artikel atau materi tertulis lainnya (company profile, misalnya) berkualitas tinggi yang tentunya akan membantu meningkatkan kredibilitas website itu sendiri.

Selain menulis artikel, seorang content writer juga dituntut untuk memiliki ide kreatif serta tahu strategi marketing yang akan dituangkan ke dalam bentuk artikel.

Gaji web content writer:

Sangat bervariasi tergantung perusahaan. Semakin tinggi pengalaman kamu berkarir di dunia content, semakin tinggi juga gaji yang bisa kamu dapatkan.

Sosial Media Specialist

Media sosial kini jadi alat ampuh untuk memajukan bisnis dan meningkatkan penjualan. Foto dari William Iven @ Unsplash

Jika sebelumnya media sosial hanya diperlukan untuk kepentingan pribadi saja, sejak beberapa tahun belakangan ini para pelaku usaha dan perusahaan juga memanfaatkan jaringan media sosial untuk kepentingan bisnis. Media sosial ini bisa jadi sarana bagi perusahaan untuk berkomunikasi dengan target pasar, melakukan promosi dan brand awareness.

Pentingnya posisi ini membuat para pelaku usaha atau perusahaan merekrut spesialis yang akan meng-handle akun media sosial. Yang tadinya hanya jadi pelengkap, saat ini divisi media sosial bahkan kerap menjadi tim khusus yang berdiri sendiri.

Gaji social media officer:

Tergantung dari perusahaan, gaji spesialis media sosial juga cukup menggiurkan hingga bisa mencapai belasan juta rupiah per bulannya. 

Web Developer

Website kini jadi ujung tombak perusahaan. Foto dari  Ilya Pavlov @ Unsplash

Kemajuan internet yang sangat pesat membuat hidup kita semua tergantung pada internet!  Internet punya kekuatan yang sangat kuat sehingga pelaku bisnis dan perusahaan pun jadi tergantung juga pada internet. Selain sebagai sumber informasi dan hiburan, internet juga sangat berguna bagi bisnis. Tak heran saat ini eksis di internet, dengan cara memiliki website, sudah jadi kewajiban bagi semua perusahaan dan pelaku usaha.

Tak heran profesi web developer (pembangun website) jadi sangat penting. Seorang web developer bertugas untuk membangun, memelihara dan menjaga keamanan sebuah website. Banyaknya teknologi pada pembangunan website juga memungkinkan seorang web developer memiliki spesialisasi atau keahlian tertentu (misalnya menguasai bahasa pemograman tertentu atau teknologi yang lain).

Gaji web developer:

Untuk posisi permanen di sebuah perusahaan, gaji seorang web developer atau programmer bisa dimulai dari belasan juta rupiah per bulan. Selain itu web developer juga bisa bekerja secara freelance, sebuah proyek IT bisa membutuhkan dana mulai puluhan juta hingga ratusan juta rupiah.

Food Stylist

Pekerjaan food stylist adalah menciptakan komposisi foto yang indah dan menarik. Foto oleh Ho Hyou @ Unsplash

Siapa sangka jika pekerjaan sebagai food stylist kini digemari karena selain menantang, profesi ini juga sangat fun. Karena sifatnya yang kreatif, pekerjaan food stylist mengharuskan pelakunya selalu terupdate dengan tren media sosial, fotografi dan styling.

Profesi ini mungkin muncul sejak banyak orang yang jadi gemar menata makanan menjadi obyek foto yang menarik dan mengunggahnya di media sosial. Tak heran jika kemudian para pengusaha dan perusahaan di bidang makanan pun memerlukan seorang ahli tata makanan agar bisa menjadi obyek fotografi yang menarik dan instagrammble. Selain itu food stylist juga kerap dipakai di perusahaan bidang digital content, majalah atau agensi periklanan.

Gaji food stylist:

Seorang food stylist senior bisa meraih hingga Rp 50 juta untuk sebuah project.

 

Photo by rawpixel on Unsplash

Tags

Share

Related Articles

Employability, Skill Masa Depan

Reading time : 5 minutes

Penulisan Efektif, Skill Masa Depan

Reading time : 2 minutes

Persuasiveness, Skill Masa Depan, Teamwork
Tapi, apakah setiap negosiasimu selalu sukses? Jika tidak, kamu tidak sendiri. Banyak orang menghadapi tantangan dalam melakukan negosiasi, terutama jika tidak terbiasa atau merasa kurang

Reading time : 5 minutes